SITUBONDO - Berikan rasa aman kepada penumpang kapal, Monitoring keberangkatan KMP Satya Kencana yang dilakukan oleh Babinsa 0823/09 Jangkar Serka Agus Supriyadi bersama instansi terkait pelabuhan jangkar juga lakukan monitoring keluar masuknya hewan ternak lewat jalur laut terkait penyakit mulut dan kuku (PMK). Minggu (15-01-2023)
Turut hadir Koramil Jangkar Serka Agus Supriyadi, Kamla Jangkar Kopka Yulianto, Polairud Jangkar Bripka Supriyadi, Syahbandar Jangkar Bapak Ahmad Fauzan, SH, Dishub Bapak Afandi beserta 3 personil, UPT PPR Banyuwangi Bapak Tri Wahyono beserta 5 personil, BPTD XI Jatim Bapak Eko beserta 1 personil, DDU Bapak Lutfi beserta 2 personil.
Dari hadil manifest Penumpang KMP. Satya Kencana sejumlah 118 orang, untuk penumpang Dewasa 103 orang, Penumpang anak anak 15 orang
Hari ini kita melaksanakan kegiatan kemanusiaan dan monitoring keluar masuknya hewan ternak yang masuk lewat Kapal Laut KMP Satya Kencana penumpang dari arah Pulau Raas Madura” Ujar Serka Agus Supriyadi
Dengan tujuan monitoring penumpang KMP Satya Kencana dan keluar masuk hewan ternak terkait PMK, Serta diharapkan para penumpang dapat mematuhi protokol kesehatan, "pungkas Serka Agus Supriyadi
Dengan hasil monitoring keluar masuknya hewan ternak lewat kapal laut terkait PMK dinyatakan nihil
(Pendim0823)