Situbondo –Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional serta memastikan hasil panen petani terserap secara maksimal, Babinsa Koramil 0823/01 Kota, Serda Riko melaksanakan pendampingan dan pengawalan penyerapan gabah milik petani di Dusun Lugundang Barat, Desa Talkandang, Kecamatan/Kabupaten Situbondo. Jumat 18/04/2025
Kegiatan tersebut merupakan bentuk sinergi antara TNI dan petani dalam mendukung program swasembada pangan, sekaligus untuk menjamin proses penyerapan gabah berjalan lancar, aman, dan tepat sasaran. Dalam kesempatan itu, Serda Riko mendampingi proses penyerapan gabah milik UD Fatma, salah satu mitra penggilingan gabah setempat.
Adapun jumlah gabah yang berhasil diserap dalam kegiatan tersebut mencapai 6,663 ton, yang berasal dari hasil panen para petani di wilayah tersebut.
“Kami Babinsa selalu siap mendampingi para petani dalam setiap tahapan produksi pertanian, mulai dari penanaman hingga pascapanen. Pendampingan ini bertujuan untuk memastikan hasil panen mereka benar-benar terserap dan memberikan keuntungan yang layak,” ujar Serda Riko di sela-sela kegiatan.
Dengan adanya pendampingan dari TNI, diharapkan sinergi yang kuat antara petani, pengusaha gabah, dan pemerintah daerah akan terus terjalin, guna meningkatkan produktivitas pertanian serta mewujudkan ketahanan pangan yang kokoh di wilayah Kabupaten Situbondo.